Xiao Tian Hacker Cantik dari Negeri China


VIVAnews - Google baru-baru ini menyatakan siap mengundurkan diri dari China dan menutup seluruh operasional mereka di sana. Alasannya, raksasa mesin pencari itu sudah tidak tahan dengan gelombang serangan yang dilancarkan para hacker asal negeri tirai bambu tersebut.

David Drummond, Senior Vice President, Corporate Development and Chief Legal Officer Google menyebutkan, pihaknya mendapati adanya ‘serangan yang sangat canggih’ yang berasal dari China terhadap infrastuktur Google.

“Serangan-serangan ini membuat kami memutuskan untuk meninjau kelayakan operasi bisnis kami di China,” sebut Drummond blog resmi Google, 12 Januari 2010.

Langkah Google yang memilih mundur dari China menunjukkan dahsyatnya komunitas hacker di negeri tersebut.

Sampai Juli 2008, diperkirakan terdapat 4 juta orang hacker yang tergabung dalam berbagai komunitas hacker. Salah satunya adalah kelompok hacker khusus wanita yang menamakan diri Cn Girl Security Team.

Kelompok hacker ini dipimpin oleh gadis kelahiran Hunan, 6 September 1989 bernama Xiao Tian.

Dalam benak, kita mungkin membayangkan bahwa tipikal seorang hacker adalah remaja yang beranjak dewasa, dengan penampilan seadanya – kalau tidak dibilang buruk rupa – dengan kacamata tebal, perokok berat, rambut acak-acakan tak terawat dan jarang mandi karena menghabiskan sebagian besar hidupnya di depan komputer.

Xiao Tian, pemimpin kelompok hacker khusus wanitaTernyata tidak demikian dengan Xiao Tian. Meski menyebutkan ia sering begadang dan sesekali merokok, tetapi penampilannya sangat apik. Sepintas, melihat penampilannya, Anda mungkin tak akan menyangka bahwa ia merupakan pimpinan dari kelompok hacker yang anggotanya mencapai lebih dari 2.200 orang hacker wanita.

Xiao Tian menyebutkan, ia membuat kelompok tersebut karena ia merasa bahwa perlu ada tempat bagi gadis remaja sepertinya, yang merasa tersingkirkan dari dunia hacker yang disesaki oleh hacker pria yang menganggap bahwa hacker wanita tidak memiliki skill yang cukup.

Perlahan tapi pasti, Xiao Tian dan kelompok hackernya mulai menerobos dominasi pria di dunia hacking. Mereka mengincar status selebritis yang disandang oleh para hacker di China sekaligus membuka peluang ‘karir’ yang menggiurkan yang tersedia bagi hacker yang memiliki reputasi tinggi.

Meski anggota klub hacker Xiao Tian masih relatif kecil dibandingkan dengan populasi hacker di China, akan tetapi ‘organisasi’ hackernya mungkin merupakan salah satu kelompok hacker perempuan terbesar di China.

Contoh hasil karya hacker China

Scott Henderson, seorang pensiunan tentara AS yang merupakan pengamat dan penulis The Dark Visitor: Inside the World of Chinese Hackers pernah menyebutkan pada DNA India. “Aspek unik dari hacker China adalah rasa nasionalisme dan kolektivitas. Ini kontras dengan stereotip hacker barat yang umumnya mandiri dan bekerja secara individual di ruang bawah tanah tempat tinggal mereka,” ucapnya.

Akan tetapi, belakangan, kecenderungan yang terjadi adalah ‘tentara cyber’ tersebut terpecah-pecah dan membentuk kriminal kapitalis dan mulai meninggalkan rasa nasionalisme mereka.

Meski demikian, Henderson menyebutkan, suatu saat jika ada konflik yang melibatkan China, hacker tentu akan memobilisasi kelompok mereka dan terlibat dalam perang dunia maya. Dan jika saatnya tiba, ‘jenderal’ Xiao Tian mungkin akan menjadi salah satu pemimpin pasukan tentara China tersebut.

Antivirus McAfee Gratis bagi Pemakai Facebook



VIVAnews - Facebook, situs jejaring sosial terpopuler di dunia saat ini ternyata sangat memperhatikan masalah keamanan dengan serius. Kali ini, perusahaan besutan Mark Zuckerberg tersebut meningkatkan pengamanan dengan menawarkan software antivirus gratis bagi seluruh penggunanya.

Adapun langkah penawaran antivirus ini merupakan bentuk kerjasama yang telah disepakati Facebook dengan McAfee. Buktinya, pengguna perlu menjadi penggemar McAfee di halaman Fan Page perusahaan antivirus itu jika ingin mendownload layanan 6 bulan gratis dari McAfee.

Perlu dicatat, seperti VIVAnews kutip dari AllFacebook, 16 Januari 2010, layanan ini hanya tersedia bagi pengguna Facebook yang memakai PC. Pengguna Facebook yang online menggunakan Macintosh tidak dapat menikmati layanan tersebut.

Walaupun layanan tersebut sangat menarik, ini bukanlah kali pertama McAfee bekerjasama dengan perusahaan internet berskala besar.

Pengguna layanan America Online juga bisa mendownload versi gratis dari software McAfee tersebut. Tujuannya, setelah menggunakannya secara gratis selama 6 bulan, pengguna yang merasakan manfaatnya akan beralih untuk menggunakan versi berbayar dari McAfee antivirus.

Model promosi sederhana ini berjalan sangat sukses, baik untuk McAfee dan AOL. Meski demikian, berbeda dengan langkah yang diambil AOL yang mengenakan biaya bulanan untuk memanfaatkan layanan tersebut, Facebook tidak mengenakan biaya sedikitpun.

Jika Anda tertarik untuk mendapatkan kopi gratis dari software yang bersangkutan, khususnya bagi Anda yang menjalankan komputer berbasis Microsoft Windows, Anda bisa mengunjungi McAfee fan page di alamat http://www.facebook.com/McAfee. Selamat mendownload.
• VIVAnews

Lenovo Siapkan Thinkpad Pertama dengan AMD



VIVAnews - Lenovo memperkenalkan notebook ThinkPad terbaru yang diberi nama ThinkPad Edge. Adapun model-model yang disediakan, berukuran 13, 14 dan 15-inci, didesain untuk pengguna dari segmen usaha kecil dan menengan (UKM).

Pada model berukuran 13-inci, tersedia versi ThinkPad pertama yang menggunakan prosesor AMD dual core dan dilengkapi AMD Vision Pro Technology.

Selain kinerja, laptop-laptop baru tersebut didesain dengan mempertimbangkan gaya dan harga yang terjangkau bagi para pelanggan yang memiliki anggaran terbatas. Lenovo juga memperluas jalus penjualan ritelnya dengan menawarkan model-model ThinkPad Edge di toko-toko BestBuy.

“Para pelanggan UKM mengatakan, mereka inginkan PC profesional dengan daya tahan dan keandalan serta teknologi terbaru, tetapi sesuai dengan anggaran mereka,” kata Sandy Lumy, Country Manager Commercial Business, Lenovo Indonesia, pada keterangannya, 5 Januari 2010.

“Jawaban kami adalah keluarga laptop ThinkPad Edge terbaru,” kata Sandy. “Keluarga produk ini menghadirkan teknologi yang mengagumkan dan kinerja yang kuat dengan harga yang belum pernah terbayangkan sebelumnya,” klaim Sandy.

Dengan pilihan prosesor dual-core AMD Turion atau Athlon Neo atau ada pula yang menggunakan Intel Core 2 Duo ultra low voltage dan prosesor dual core standar, notebook dioptimalkan untuk Windows 7 melalui program Lenovo Enhanced Experience. Notebook seri ini juga memiliki daya tahan baterai yang mampu mencapai hingga 8 jam.

Lenovo juga menawarkan seperangkat lengkap solusi layanan dan dukungan yang fleksibel untuk ThinkPad Edge Series terbaru. Layanan meliputi ThinkPad Protection untuk melindungi dari biaya perbaikan yang tidak disangka jika terjadi kecelakaan atau terkena tumpahan benda cair serta Priority Support untuk dukungan teknis setiap saat 24 jam non stop setiap hari sepanjang tahun.

Bagaimana dengan harganya? ThinkPad Edge versi 13-inci akan tersedia sekitar pertengahan Januari 2010 dengan model-model di kisaran mulai dari US$679 melalui Mitra Bisnis Lenovo. Versi 14 dan 15-inci akan tersedia mulai Kuartal Kedua 2010. Toko-toko Best Buy di AS akan menawarkan versi 14-inci.
• VIVAnews

Friendster Diarahkan Jadi Situs E-Commerce



VIVAnews - Situs jejaring sosial Friendster menerima tawaran akuisisi dari MOL Global, sebuah perusahaan pembayaran online asal Malaysia. Friendster berharap, langkah tersebut bisa mendongkrak penerimaan perusahaan.

Termasuk situs pertemanan yang muncul pertama kali, Friendster adalah salah satu situs populer internet sebelum ketenarannya tergerus oleh pendatang baru seperti Facebook dan MySpace. Sampai pada akhirnya Friendster kehilangan daya tarik di sebagian besar pasar utama.

Meski demikian, Friendster masih tetap populer di Asia Tenggara. Friendster mengatakan, 90 persen traffic mereka datang dari Asia. Pada Agustus, situs tersebut memiliki 20 juta pengguna aktif dari Malaysia, Singapura, Indonesia, dan Filipina.

MOL dan Friendster tidak mengungkap ketentuan finansial dari kesepakatan akuisisi tersebut. Akan tetapi, dikabarkan bahwa jejaring sosial tersebut dijual setidaknya di harga 100 juta dolar AS.

Seperti dikutip dari laman PC World, akuisisi tersebut memperpanjang kemitraan antar dua perusahaan yang diumumkan Oktober lalu.

Di bawah ketetapan dalam kesepakatan tersebut, MOL akan mengarahkan Friendster menjadi situs e-commers dengan menyediakan platform pembayaran untuk layanan e-commerce.

Adapun yang disiapkan adalah Friendster Wallet dan Friendster Gift Shop. Di sini pengguna bisa membeli kado-kado virtual untuk teman-teman di Friendster.

Dengan Friendster Wallet, pengguna bisa melakukan pembelian online di Gift Shop online menggunakan mata uang virtual. Pengguna membeli mata uang virtual yang disebut Friendster Coins, menggunakan kartu top-up yang dijual di toko-toko nyata, seperti toko serba ada.

Selain itu, MOL berencana menggunakan kepentingan bisnis lain dari pemegang saham utamanya untuk menarik lebih banyak pengguna Facebook. Bisnis-bisnis itu antara lain franchise di Malaysia dan wilayah lain di Asia Tenggara untuk Starbucks, 7-Eleven, Borders, Krispy Kreme, Wendy's, dan Papa John's Pizza.
• VIVAnews

Ribuan Anggota Jejaring Sosial Gendut Dicoret



VIVAnews - Untuk menantang dominasi Facebook, sebuah jejaring sosial biasanya akan membuka pintunya lebar-lebar pada setiap orang untuk bergabung menjadi anggotanya. Namun hal itu tidak dilakukan oleh jejaring pertemanan bernama BeautifulPeople.com.



Jejaring sosial ini memang dikenal sebagai jejaring elit yang dikhususkan bagi orang-orang yang berpenampilan ganteng dan cantik. Dan baru-baru ini, BeautifulPeople.com mencoret 5000 anggota jejaring sosial tersebut, karena ribuan anggota tadi dikeluhkan telah memiliki kelebihan bobot, alias sudah berubah menjadi orang gendut.



Kebanyakan 'orang gendut' yang ditendang dari situs jejaring sosial itu, berasal dari Amerika Serikat, Inggris dan Kanada. Namun langkah pencoretan orang-orang gendut itu, dipicu oleh laporan yang dibuat para anggotanya sendiri.



"Sebagai entitas bisnis, kami tentu prihatin kehilangan begitu banyak anggota. Namun, faktanya aspirasi anggota-anggota kami menginginkan standar penampilan yang tinggi diterapkan," ujar pendiri jejaring sosial itu Robert Hinze, dikutip dari BBC.



"Membiarkan orang-orang gendut mengisi daftar anggota jejaring ini, berarti mengancam model bisnis dan konsep dasar dari jejaring BeautifulPeople.com," Hinze berargumen. Para anggota situs jejaring sosial itu memang secara aktif menjadi 'polisi', untuk mempertahankan kualitas penampilan orang-orang yang ada di situs jejaring sosial itu.



BeautifulPeople.com sendiri memiliki motto yang berbunyi "The largest network of attractive people in the world." Untuk menjadi anggota baru jejaring sosial tersebut juga tidak mudah, harus mendapat persetujuan dari anggota-anggota yang ada, dengan jaminan penilaian dasar 'cukup atraktif'.



Para calon anggota bisa mendaftar ke situs jejaring itu dengan menyertakan sebuah foto dan profil singkat dirinya. Setelah itu, selama 48 jam, para anggota lama dengan jenis kelamin berbeda akan melakukan voting apakah menerima atau menolak mereka masuk ke dalam jejaring.



Pendaftar bisa melihat proses pengambilan keputusan secara demokratis itu secara seketika (real time) melalui grafik yang disediakan. Biasanya, peluang keberhasilan orang untuk diterima di situs jejaring itu cuma sekitar 20 persen.



Bila diterima, anggota-anggotanya bisa menikmati pesta glamor yang diadakan jejaring sosial jet set itu, dan bisa mendapat peluang untuk direkrut dan mendapat kontrak dari agensi model yang sedang mencari talenta melalui jejaring ini. Hingga Oktober lalu, BeautifulPeople.com telah memiliki sekitar 180 ribu anggota yang tersebar di seluruh dunia.


• VIVAnews

Tutup 2009, Chrome Geser Safari



VIVAnews - Apple mengakhiri tahun 2009 dengan pertumbuhan sistem operasi iPhone. Selain itu, pelan-pelan, pangsa pasar sistem operasi Mac OS X juga terus tumbuh. Meski demikian, browser Safari mereka kedodoran menghadapi Google Chrome.

Dalam laporan akhir tahun mereka, Net Applications, perusahaan pencatat aktivitas web mendapati bahwa sistem operasi Apple iPhone terus meraih pangsa pasar. Kini angkanya mencapai 0,43 persen dari total pasar sistem operasi, dengan peningkatan 20 persen dibandingkan angka-angka di bulan November. Catatan tersebut sesuai dengan pertumbuhan penjualan iPhone di kuartal terakhir yang mencapai 7,4 juta unit.

Diperkirakan, Apple telah menjual hingga 11,3 juta unit sampai kuartal keempat. Jika dibandingkan dengan kuartal sebelumnya, angka tersebut meningkat lebih dari 50 persen.

Seperti VIVAnews kutip dari Apple Insider, 4 Januari 2009, Mac OS X mengalami stagnan di bulan Desember 2009 dengan pangsa pasar 5,11 persen. Meski demikian, raihan tersebut meningkat 8,5 persen bila dibandingkan dengan angka pada Januari 2009. Akan tetapi angkanya nyaris identik dengan catatan bulan November.

Meski stagnan, akan tetapi pencapaian tersebut sesuai dengan perkiraan. Sebagai informasi, Apple menjual 2,85 juta Mac di kuartal tersebut. Bandingkan dengan kuartal sebelumnya yang mencapai 3,05 juta unit.

Nasib kurang baik dialami oleh produk browser mereka. Di Desember lalu, Apple Safari dilangkahi oleh Google Chrome yakni 4,63 persen untuk Chrome dan 4,46 untuk Chrome. Artinya, Chrome kini berada di posisi ketiga di belakang Firefox yang menguasai sekitar 25 persen dan IE yang memiliki lebih dari 60 persen.

Versi beta dari Google Chrome for Mac dirilis awal Desember. Setahun lebih lambat dibanding versi Windows. Meski demikian, dalam uji kecepatan, browser tersebut belum mampu mengungguli Safari yang dua kali lebih cepat dibanding Firefox.

Secara keseluruhan, pada kuartal mendatang Apple diperkirakan akan meraih pertumbuhan pesat, pasalnya di seluruh kategori utama bisnis mereka, Apple sudah menyiapkan beragam produk unggulan.
• VIVAnews

Click this! and you'll earn money!

About this blog

Member

Visitors

free counters
Powered By Blogger

Search